Pengertian Kerudung Dalam Al Quran Wajib Anda Tahu

Mungkin anda tidak akan asing lagi dengan kata kerudung. Salah satu kain yang sering digunakan oleh wanita muslim ini sudah tidak asing lagi di negara indonesia. Kerudung salah satu pakaian untuk menutup aurat bagian atas. Sesuai dengan apa yang di fungsikan sebagai kerudung adalah salah satu kain untuk menutup aurat wanita khususnya pada bagian kepala. Lalu apa pengertian kerudung itu sendiri.
Kerudung sendiri awal muasal dari bahasa indonesia. Jika dalam bahasa arab artinya khimaar dalam jamaak khumur dengan artian tudung/tutup yang menutup leher, kepala hingga dada wanita muslim.
Jika anda perhatikan mungkin hampir sama dengan jilbab akan tetapi berbeda dalam pengertian jilbab dan pengertian kerudung. Jilbab bisa di artikan luas dan bisa juga sebagai corak busa muslimat. Jilbab sendiri dalam busananya menutup seluruh tubuhnya, mulai dari telapak tangan hingga telapak kaki dalam satu pakaian tanpa menggunakan kerudung lagi. Di dalam hukum baik menggunakan jilbab maupun kerudung hukumnya tetap sama, yaitu wajib.

Nama Laudya Cynthia Bella
Pengertian Kerudung Dalam AlQuran
Setelah Jilbab, Al Quran pun datang dengan kata lain yaitu penutup kepala sebagaimana yang termasuk dalam surat An Nuur 31.
An Nuur. 31
31.وقل للمؤمنات ييغضضن من أبصارهن ويحفظن فروجهن ولايبدين زينتهن الاماظهرمنهاوليضربن بخمرهن على جيونهن….(النور)
Artinya: Dan katakanlah kepada wanita-wanita yang beriman:Hendaklah mereka menahan pandangannya,dan memelihara kemaluannya,dan jangan menampakkan perhiasannya, kecuali yang biasa nampak padanya, dan hendaklan mereka menutupkan kain kudung di dadanya..(An Nuur. 31)
Kata dari Khumur dalam penggalan ayar An Nuur 31 bentuk jama ( plural ). Khimar yang di artikan ke dalam bahasa indonesia sebagai kerudung yang tidak panjang dan tidak pula lebar. Sedangkan ketika kita melihat arti yang sesungguhnya ketika Al Quran itu datang kepada baginda Nabi Muhammad Saw maka Mufassirin ( Ulama yang ahli tafsir Al QUran ) memiliki pendapat dan kita bisa melihat sedikit penyempitan atau reduksi arti di waktu itu. Imam Qurthubi sendiri menerjemahkan khumur secara luar, yaitu semua yang menutup kepala wanita baik itu tidak panjang maupun panjang. Imam Al Alusiy juga memiliki menerjemahkan dengan kata miqna’ah yang artinya tutup kepala juga, tanpa ada pejnelasan secara kongkrit untuk panjang dan lebarnya.
Ayat An Nuur 31. dengan memerintahkan untuk panjangkan kain ditutup pada bagian pada dada yang di ambil dari kata juyuub ( saku saku baju ). Jika wanita hanya menggunakan penutup kepala tanpa perpanjang bagian dada sebenarnya masih belum bisa melaksanakan perintah ayat di atas. Dengan demikian, penutup kepala haruslah memanjangkan hingga ke dada, disamping itu juga ada baju muslim yang menutupinya. Akan tetapi jika di teliti lebih jauh kata juyuub dan melihat sebab musabab ayat itu di turunkan maka anda akan menemukan beberapa arti ayat ( pendapat ) yang mungkin berbeda oleh mufassir lain dengan pemahaman di atas.
Kata dari juyuub di dalam ayat An Nuur. 31 juga dibaca jiyuub di dalam 7 bacaan yang ada di Al Quran Yang memiliki legalitas dari Ulama dulu dan sekarang dan umat islam. Kata dari juyuub adalah bentuk dari jama ( plural ) dari kata jaib yang berarti lubang di atas dari bagu yang terlihat leher dan pangkal. Imam Alusi menjelaskan bahwa kata jaib memiliki arti lubangan untuk menaruh seperti uang atau lainnya yang bisa di sebut saku baju, dengan begitu bukan arti yang berlaku dalam berbicara orang arab di saat Al Quran turun. Sebagai mana yang dijelaskan Ibnu Taimiyah juga memiliki pendapat yang sama.
Pengertian Kerudung Dalam Islam Dan Masyarakat Indonesia
Pengertian Kerudung dalam islam
Ketika anda mendengar sebuah khimar, mungkin anda akan berpikir bahwa itu adalah sama seperti kerudung. Akan tetapi ternyata khimar dan kerudung memiliki pandangan yang berbeda. Khimar dalam islam adalah sebuah penutup kepala yang menjuntai sehingga dada dan bentuk letukkan tubuh tidak terlihat. Sedangkan untuk pengertian kerudung tidak demikian. Meski kerudung adalah salah satu penutup aurat mulai dari kepala hingga leher yang tertutup. Kerudung biasanya identik hanya dengan menutup aurat bagian kepala dan leher akan tetapi letukkan tubuh dan dada masih terlihat. Dalam islam sendiri pengertian kerudung harus seperti khimar yang menutup lekukkan tubuh dan dada.
Pengertian Kerudung Yang Masyarakat Indonesia Ketahui
Meski dalam islam tidak di anjurkan dalam menggunakan kerudung. Tetapi masih banyak yang tidak mengetahui hal tersebut dengan alasan belum mengetahui perbedaan antara kerudung dan khimar. Mungkin juga mereka masih tidak mengetahui tentang pengertian kerudung dalam islam. Dan sampai saat ini masih banyak masyarakat yang beranggapan bahwa kerudung dan khimar itu sama. Padahal ketika anda simak artikel ini tentang pengertian kerudung pasti sudah mengetahui perbedaannya.
Pengertian Kerudung memang banyak yang harus anda perhatikan. Akan tetapi anda juga harus cermat dalam menjalankan kerudung yang baik dalam islam. Semoga anda mendapatkan hidayah di dalam artikel ini.
Sumber : indojilbab.com